SISTEM EKONOMI KAPITALISME
Sistem ekonomi kapitalisme menurut pencetusnya merupakan sistem yang mencerminkan sistem persaingan yang paling ideal karena tidak ada intervensi pihak lain (pemerintah) yang akan mendistorsi pasar. Oleh karen itu oleh para penganutnya sistem ekonomi ini dipercaya akan membawa kepada kegiatan ekonomi yang paling efisien dari pada sistem ekonomi lainnya yang ada.
Dalam banyak literature, sistem ekonomi kapitalisme sering juga disebut dengan beberapa istilah, yakni :
- Ekonomi klasik
- Ekonomi diatur oleh tangan-tangan tidak kentara (invisible hand)
- Ekonomi laissez faire
- Ekonomi pertukaran bebas berusaha (free fight competition)
- Ekonomi peranan pemerintah sangat terbatas
- Ekonomi kapitalisme
- Ekonomi demokrasi liberal/demokrasi kapitalisme
- Ekonomi individualisme
- Privaate enterprise
- Sistem ekonomi equilibrium
Secara lebih terperinci, suatu sistem ekonomi ldikatakan menganut paham kapitalisme, apabila dicirikan oleh hal-hal sebagai berikut :
- Akat-alat produksi di tangan orang perorangan, tidak di tangan negara
- Harga sangat tergantung pada penawaran dan permintaa. Dalam hal ini, perekonomian diatur oleh "tangan-tangan yang tidak kentara" (invisible hand)". Dengan demikian maka ekonomi pasar adalah merupakan ciri utama dari kapitalisme atau merupakan tulang punggung dari kapitalisme.
- Adanya kemerdekaan di segala bidang, yaitu kemerdekaan dalam :
- Mencari pekerjaan
- Berusaha
- Memilih barang konsumsi
- Mengadakan kontak
- Memiliki alat-alat produksi
- Berpikir (inovasi/kreasi)
- Bersaing
Suharyono dan Niam Sovie. 2021. Sistem Ekonomi Indonesia. Tangerang Selatan : Universitas Terbuka
//.
0 comments:
Posting Komentar